Naskah Drama AUT Karya Putu Wijaya
Bagi Anda yang sedang mencari karya sastra yang tidak hanya menarik tetapi juga penuh makna, kami sangat merekomendasikan untuk mengunduh dan membaca Naskah Drama AUT, sebuah karya masterpiece dari Putu Wijaya. Karya ini menawarkan pengalaman membaca yang mendalam dan dapat memberikan banyak inspirasi bagi pembaca yang menghargai kualitas dan keunikan dalam naskah drama. Dengan demikian, Anda dapat merasakan betapa berartinya setiap elemen dalam drama ini dan bagaimana naskah ini dapat memengaruhi perspektif Anda.
Oleh karena itu, kami ingin memastikan bahwa Anda mendapatkan akses yang mudah dan nyaman ke berbagai naskah drama berkualitas. Sebagai langkah selanjutnya, kami dengan senang hati menyediakan
Bank Naskah Drama
yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan semua teman-teman yang mencintai seni peran dan drama. Di sini, Anda akan menemukan koleksi lengkap dari berbagai naskah drama yang dapat membantu Anda menggali lebih dalam ke dalam dunia teater dan memberikan dorongan kreatif dalam penulisan atau produksi drama Anda sendiri.
Selain itu, kami berharap sumber daya ini dapat menjadi alat yang berguna untuk mendukung eksplorasi dan pengembangan bakat dalam bidang dramatis. Jangan ragu untuk menjelajahi koleksi kami dan memanfaatkan semua materi yang tersedia untuk meningkatkan pengalaman dan pengetahuan Anda tentang naskah drama. Dengan kata lain, ini adalah kesempatan sempurna untuk memperluas wawasan dan keterampilan Anda dalam dunia teater.
SATU
MALAM HARI DI SEBUAH POS KEAMANAN WILAYAH.BANYAK PENGADUAN MASUK.PARA PETUGAS SIBUK SEKALI.DI ANTARA MEREKA ADALAH SEPASANG SUAMI-ISTRI,MENGAKU TELAH KEHILANGAN ANAK.PARA PETUGAS MEMPERSILAKAN DUDUK TAPI TIDAK SEGERA DITANYA.SANG ISTRI MENGUSAP-USAP MATANYA.MEREKA AGAK LAMA MENUNGGU KARENA PARA PETUGAS SEDANG BERTENGKAR TENTANG SESUATU.KEMUDIAN SETELAH KEGAWATAN ITU AGAK REDA SALAH SEORANG MULAI BERTANYA-TANYA,DISUSUL KEMUDIAN OLEH YANG LAIN.
PETUGAS
Apa,yang hilang ?
SUAMI
Anak saya,Pak.
PETUGAS
Anak ?
SUAMI
Ya.
PETUGAS
Sudah besar atau masih kecil ?
ISTRI
Ya kalau anak pasti masih kecil,Pak.Kecil sekali.
PETUGAS
Berapa tahun umurnya ?
ISTRI
Enam bulan,Pak.
PETUGAS
Namanya siapa ?
ISTRI
Belum punya nama.
PETUGAS
Ciri-ciri ?
ISTRI
Bagaimana saya tahu,belum jelas.
PETUGAS ITU BERPIKIR SEBENTAR LALU MENERUSKAN.
PETUGAS
Jadi belum punya nama ? Mengapa ?
SUAMI
Ya,nama itu susah-susah gampang,Pak.Kalau terburu buru,salah nama nanti jadi penyakit.Ya kan Pak ?!
PETUGAS
Nggak tahu,anak situ kan ?!
ISTRI
Biasanya kalau namanya salah,anak jadi sakit-sakitan Pak.Anak tetangga saya sudah dua yang begitu.Bisa sampai mati lho !
SUAMI
Kami tak mau nasibnya seperti itu,jadi namanya belum ada.Tapi sekarang,kalau tahu begini,dulu cepet-cepet tak kasih nama.
PETUGAS
Ya,jadi kalau ada namanya,mudah dicari.Lebih mudah begitu.Sekarang kalau begini susah.Supaya gampang laporannya kasih nama saja sembarang begitu.Siapa ?
ISTRI
Nama bohongan saja,begitu ?